Senin, 05 Mei 2014

5 Tahun Pertama Menuju Sukses Gilang Gemilang TDA Bekasi

TDA Bekasi adalah sebuah komunitas yang didasari rasa kekeluargaan dengan memiliki tujuan yang sama, yaitu mencapai puncak kesuksesan. Semua saling berbagi, saling membantu tanpa mengharap sesuatu, semuanya dilakukan dengan tulus.
Semua demi kebersamaan dalam komunitas.
Lima tahun sudah TDAB berdiri, tepatnya tanggal 2 Mei 2014. Ya, TDAB terbentuk sejak tahun 2009. Bukan waktu yang singkat untuk saling mengenal satu sama lain. Semua sudah mengerti karakter dan  watak masing-masing. Dan dalam kurun waktu 5 tahun sudah banyak melahirkan pengusaha-pengusaha yang luar biasa(insya ALLAH aku.pengusaha besar berikutnya, amiinn). Ada Om Rawi dengan  Prakom nys, Om Adhy dengan Bebek Judes yang cetar membahana, Om Fero dengan Enable  Distro yg keren, Om Musthofa dengan bijih plastiknya, Kang Enjang dengan catering yg maknyus rasanya, Daeng Rum yang bermain di sablon, Om Bahaeudin dengan mukena tenun yang cantik-cantik, dan lain-lain (maaf ya om/ tante yang belum kesebut disini). Dari TDAB juga lahir komunitas TDA Srikandi, yang isinya pengusaha perempuan yang hebat dalam bidangnya masing-masing.
Sudah banyak suka dan duka yang dilalui. Ada ketegangan, ada kecemasan, ada gundah tapi semua di lalui bersama, saling bahu membahu dan diiringi canda tawa. Insya ALLAH suasananya akan selalu begini yaa. Ammiiinnnn... ^_^
Sabtu, 4 Mei 2013, kemarin TDAB merayakan Hari Jadinya. Bukan pesta meriah yang dihadirkan, tapi sharing ilmu yang bermanfaat dari.para ahlinya untuk penghuni komunitas yang d berikan. Semua itu bertujuan untuk  memajukan usaha stiap anggotanya. Itulah hebatnya TDAB. Selalu memberikan yang terbaik untuk anggotanya (smoga selalu begitu yaa).
Banyak doa dan pengharapan untuk TDAB. Semoga di tahun kelima ini menjadi langkah awal yang besar yang akan menorehkan nama besar yang indah di dunia enterpreneur. Semakin banyak cinta dan kasih sayang untuk semuanya. Semakin banyak memberi dan berbagi untuk sesamanya. Dan semakin banyak menularkan ilmu yang dahsyat untuk anggotanya biar makin banyak pengusaha-pengusaga baru yang lahir dari TDAB.
"DIRGAHAYU TDA Bekasi". Selalu menjadi yang terdepan, terpercaya dan terhebat di jagat raya ini. Tidak ada "aku", "kamu" dan "dia",  yang ada hanya "KITA".
Yaa, KITA..
WE ARE THE ONE.
WE ARE THE TEAM.
WE ARE THE FAMILY
LOVE U SO MUCH TDAB.
Jayalah selalu dan kibarkan terus bendera TDAB dimanapun berada.
by Pipit Wulandari
Dedicate to  "TDAB" with love

6 komentar:

Unknown mengatakan...

Yeay... happy milad TDA Bekasi. Love you all

Unknown mengatakan...

bontot....tanggal 4 mei kemarin hari minggu dan tahun 2014....tapi tetep cihuy tulisannya...TDA bekasi emang bgtu mengesankan

Unknown mengatakan...

"..Happy Milad TDA Bekasi.."
semoga TDA Bekasi menjadi Komunitas yang mampu menebarkan Manfaat melalui Wirausaha untuk masyarakat Bekasi
"melalui TDA Bekasi ku temukan Cinta dan Inspirasi"

Ina Listyani mengatakan...

si bontot terlalu semangat, sampai lupa hari, tanggal dan tahun.. komplitttt... hahahaha.... TDA Bekasi emang ahayde'...

Unknown mengatakan...

Mantap bontot, ralat yah pak Baha mukena bordir hehehe... Maju terus TDA-B sukses smua Anggotanya :)

Linda Trinovita mengatakan...

Hadeuh kyknya cuma aku yg ga apal tdab ya, maklum warga baru. Aamiin pipit, semangat buat tdab :)